Rabu, 30 November 2011

Lima Orang Guru Memperoleh Satyalencana Pendidikan

Dikutip dari metrotvnews.com (30/11/12), Sebanyak lima orang guru dan kepala sekolah menerima anugerah tanda kehormatan Satyalencana Pendidikan yang di berikan langsung oleh Presiden Republik Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono bertepatan dengan puncak peringatan Hari Guru Nasional dan hari Ulang Tahun Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) yang ke-66, di Sentul International Convention, Bogor Jawa Barat, Rabu 30 November 2011. Kelimanya dianggap berprestasi dan berdedikasi luar biasa dalam dunia pendidikan. 

Kelima guru dan kepala sekolah yang menerima penghargaan tersebut adalah guru SMAN Makassar Abdul Hajar, guru YPVDP Bontang Herfen Suryati, guru SMKN 2 Pasuruhan Imron Rosidi, guru SMKN 4 Makassar Mustafa dan Kepala SMAN 5 Purworejo Nikmah Nurbaity.

Tanda kehormatan ini diberikan kepada yang berdedikasi luar biasaterhadap bidang pendidikan di Indonesia baik jalur formal mauppun non formal dan dengan syarat sekurang-kurangnya telah menjalani masa pengabdian selama delapan tahun.

Hari Guru sendiri diperingati setiap tanggal 25 November, karena pada tanggalyang sama diselenggarakannya Kongres Guru di Surakarta 66 tahun yang lalu.

0 comments:

Posting Komentar

Silahkan menyampaikan pendapat anda

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...